Kesuksesan meninggalkan jejak
10 Jejak Sukses yang bisa kita pelajari
Untuk mengetahui rahasia sukses orang-orang kaya, banyak penelitian yang dilakukan kepada para miliuner. Salah satunya adalah yang dibukukan Thomas Corley dalam ‘Rich Habits: The Daily Success Habits of Wealthy Individuals”. Mempelajari orang-orang kaya selama lima tahun, ia pun melihat banyak kesamaan dari mereka. Berikut 10 persamaan orang kaya yang bisa kamu pelajari.
1. Mereka tidak muda.
Penulis Thomas Corley mengatakan 80% dari orang-orang kaya berusia 50 tahun ke atas. Karenanya, jika Anda belum sukses sekarang jangan menyerah karena sukses butuh waktu. Berdasarkan risetnya, rata-rata butuh 32 tahun untuk bisa kaya.
2. Menyukai pekerjaannya.
86% orang kaya yang diriset Thomas mengaku suka dengan profesi mereka. 61% dari partisipan pun ternyata mengejar karier yang dijalaninya. Orang-orang yang mengejar mimpi mereka biasanya jadi miliuner dalam 12 tahun.
3. Membaca setiap hari.
88% miliuner membaca… bersambung…
… setiap hari untuk meningkatkan pengetahuan mereka, termasuk untuk pekerjaan. 85% dari mereka minimal membaca dua buku dalam sebulan. Sedangkan 63% suka mendengarkan audio atau podcast ketika di perjalanan.
4. Mereka berusaha sendiri.
Kebanyakan orang kaya adalah pengusaha yang membangun sendiri usaha mereka.
5. Hasil didikan orangtua.
Dikatakan jika orang-orang kaya memiliki lebih banyak kebiasaan baik dari pada buruk. Dan 73% responden kaya itu mendapatkan kebiasaan sukses mereka dari orangtua.
6. Suka mementori orang.
Para suka membantu orang lain dengan mementori juniornya berbekal ilmu dan pengalaman yang mereka miliki.
7. Suka beramal.
72% miliuner mengamalkan lima jam dalam sebulan untuk kegiatan-kegiatan non-profit.
8. Tidak menghamburkan uang.
Thomas melaporkan jika 64% miliuner hidup sederhana.
9. Bangun pagi.
Beberapa riset membuktikan jika orang-orang kaya bangun pagi bahkan memulai hari sebelum matahari terbit.
10. Tidak takut mengambil risiko.
Untuk bisa jadi miliuner memang dibutuhkanb keberanian, terutama dalam mengambil langkah berisiko
Follow👉 @hai.markbro terus & support kami ya ☺️ biar makin semangat
#sukses #resepsukses #haimarkbro #bisnis #bisnisberbagi #marketing